Forki Jakarta Ingin Bangun Markas Latihan
Pengurus Provinsi Federasi Olahraga Karate Indonesia (Forki) DKI Jakarta ingin punya markas latihan sendiri demi memajukan prestasi di level nasional dan internasional.
Hal itu dikatakan Ketua Umum Forki Jakarta Herianto Syahputra saat melakukan audiensi dengan Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung di Balai Kota, Selasa (27/1).
Dalam pertemuan itu, Herianto dkk. memaparkan rencana program pembinaan prestasi karate Jakarta di 2026. Salah satunya adalah mengajukan rencana membangun home base untuk latihan.
Herianto berharap home base itu menjadi pusat pembinaan atlet karate Jakarta secara terintegrasi, mulai usia dini hingga atlet prestasi, sekaligus meningkatkan efektivitas program latihan.
"Kami memaparkan beberapa program strategis untuk 2026, termasuk rencana home base latihan Forki Jakarta dan rencana pelantikan pengurus (Forki Jakarta periode 2025-2029) yang kami harapkan dapat dilaksanakan di Balai Agung Balai Kota serta dihadiri langsung oleh bapak Gubernur," kata Herianto dalam keterangan resmi kepada media.
Pertemuan itu juga menjadi ajang silaturahmi pengurus baru Forki Jakarta kepada Gubernur Jakarta. Tidak lupa, Herianto mengapresiasi dukungan konsisten Pemerintah Provinsi Jakarta untuk pembinaan prestasi karate.
Menurutnya, dukungan tersebut menjadi modal penting bagi Forki Jakarta untuk meningkatkan prestasi di tingkat nasional.
"Kami menyampaikan terima kasih atas perhatian dan dukungan bapak Gubernur terhadap pembinaan prestasi karate di Jakarta. Dukungan ini sangat berarti bagi pengembangan atlet-atlet karate kami," jelas Herianto.
Sementara itu, Pramono menyambut positif rencana program dan usul home base latihan itu. Pramono berharap Forki Jakarta terus meningkatkan prestasi atlet dan menargetkan hasil


