Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Final Liga Champions: Jangan Sampai Lengah, Dortmund!

Borussia Dortmund siap menghadapi juara 14 kali Real Madrid di final Liga Champions. Dortmund dilarang lengah di sepanjang pertandingan.

Final Liga Champions antara Borussia Dortmund vs Real Madrid akan digelar di Wembley pada Minggu (2/6) dinihari WIB. Ini akan menjadi pertemuan pertama di antara kedua klub sejak Madrid menang 3-2 di Santiago Bernabeu pada fase grup 2017/18.

Madrid jelas menjadi tim yang diunggulkan karena sejarah besar klub di kompetisi ini. Selain itu pasukan Carlo Ancelotti juga tampil superior setelah melaju tidak terkalahkan dari fase grup.

Di seberang kubu, Dortmund baru kali ini menjejak final Liga Champions lagi setelah terakhir pada 2013. Sebelumnya, Die Borussen mentok sampai perempatfinal, yang dicapai tiga kali.

CEO Dortmund Hans-Joachim Watzke optimistis. Menurut dia, BVB akan juara apabila menjaga fokus di sepanjang pertandingan dan memiliki mental yang lebih baik daripada lawan.

"Saya percaya kami punya peluang," Watzke mengatakan di laman resmi klub. "Bermain melawan tim yang diunggulan berarti anda harus mau sedikit menderita."

"Seperti pertandingan melawan Paris: kami tidak boleh sampai lengah. Kami tidak boleh kendur, kami harus terus bermain dengan ketat. Semua ini tampak sederhana, tapi bagian yang sulit adalah menerapkannya."

"Ketika anda mencapai sebuah final Liga Champions, ini adalah sebuah pertandingan yang luar biasa untuk semuanya. Ini toh kompetisi antarklub terbesar," Watzke menyimpulkan jelang duel Dortmund vs Madrid.

Read more on sport.detik.com