Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

FIBA Ingin Indonesia Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U-19

Federasi Bola Basket Dunia (FIBA) secara khusus meminta Indonesia untuk maju dalam bidding pencalonan tuan rumah Kejuaraan Dunia Basket U-19.

Hal ini disampaikan Anggota Dewan Central Board FIBA Ingo Weiss beserta jajarannya dalam audiensi dengan Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo, Kamis (2/5/2024).

Hadir mendampingi Menpora Dito dalam audiensi tersebut Staf Khusus Bidang Peningkatan Prestasi dan Pengembangan Industri Olahraga Ardima Rama Putra dan Staf Khusus Bidang Hukum dan Kepatuhan Tata Kelola Alvin Saptamandra Suryohadiprojo.

"Kami memilih Indonesia menjadi kandidat tuan rumah Kejuaraan Dunia FIBA U-19 tahun 2027 mendatang," ujar Ingo yang didampingi pengurus Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi).

Kesuksesan Indonesia menggelar Piala Dunia Basket 2023 bersama Filipina dan Jepang jadi alasan mengapa Ingo meminta ini. FIBA menilai Piala Dunia Basket di Indonesia kala itu merupakan yang terbaik.

"Kami ada di sini pada Piala Dunia FIBA 2023 dan kami merasakan atmosfer yang luar biasa terhadap olahraga bola basket. Kami bertemu banyak orang yang antusias dengan bola basket, semuanya sangat menyukai bola basket di sini," lanjutnya dalam rilis kepada detikSport.

Berbeda dengan Piala Dunia FIBA, tuan rumah Kejuaraan Dunia U-19 otomatis lolos sebagai peserta turnamen. Tidak ada hosting fee yang perlu dibayar Indonesia apabila menjadi tuan rumah. Namun Indonesia tetap memiliki kewajiban dalam manajemen dan pengelolaan panitia penyelenggara.

Selain itu, permintaan Ingo tersebut berkaitan rencana FIBA membuka kantor di Jakarta pada tahun ini, agar lebih mudah dalam mengatur penyelenggaraan kejuaraan dunia di Indonesia.

"Indonesia juga menunjukkan perkembangan infrastruktur

Read more on sport.detik.com