Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Chelsea Vs Liverpool Akhir Pekan Ini Bakal Ditunda

Bigmatch Liga Inggris Chelsea vs Liverpool seharusnya digelar akhir pekan ini. Tapi, karena Inggris masih berduka, duel itu kemungkinan ditunda.

Menyusul wafatnya Ratu Elizabeth II pekan lalu, seluruh pertandingan sepakbola dari level Premier League hingga level pembinaan ditunda. Di Inggris pun langsung diberlakukan 12 hari berkabung untuk mengenang Ratu Elizabeth II.

Padahal Pemerintah Inggris sejatinya sudah mengizinkan untuk Premier League tetap bergulir di tengah kondisi berduka saat ini. Tapi, Premier League memilih sebaliknya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penundaan ini tentu merugikan klub-klub Inggris karena jadwal yang dilalui bakal makin padat, mengingat Piala Dunia 2022 menunggu akhir November nanti. Apalagi bagi tim-tim yang berkompetisi di Eropa, penundaan ini bisa menambah masalah.

Sayangnya, keinginan tim-tim agar Premier League dihelat kembali pekan ini belum kesampaian. Sebab, ada kemungkinan beberapa pertandingan pekan kedelapan yang dihelat di kota London ditunda, termasuk Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Minggu (18/9/2022) malam WIb.

Sebab, laga itu bertepatan sehari sebelum Hari Pemakaman Ratu Elizabeth II di Westminster Abbey, Senin (19/9). Sudah pasti kepolisian London akan fokus ke sana sehingga kekurangan personil untuk mengamankan pertandingan Premier League.

Jika itu terjadi maka kedua klub akan memperpanjang masa liburan di Liga Inggris sampai bulan depan. Sebab, pekan depan bertepatan dengan jeda internasional selama dua minggu.

Liverpool dan Chelsea baru berlaga lagi di pekan kesembilan 1 Oktober mendatang. Untungnya Chelsea dan Liverpool masih diizinkan untuk menggelar laga Liga Champions tengah pekan ini.

Chelsea akan menjamu RB Salzburg, Kamis (15/9/2022) dini hari

Read more on sport.detik.com