Benzema Tolak Main untuk Al Ittihad, Gusar karena Tawaran Kontrak Aneh
Karim Benzema menolak bermain untuk Al Ittihad saat imbang melawan Al Fateh. Benzema marah karena klubnya mengajukan tawaran kontrak baru yang tak masuk akal.
Penyerang top Prancis itu tinggal memiliki sisa kontrak sampai musim panas mendatang di Al Ittihad. Itu artinya, jika tidak segera teken kontrak baru maka Benzema akan jadi free agent setelah kontraknya berakhir alias akan pergi secara cuma-cuma.
Al Ittihad menawarkan perpanjangan kontrak kepada mantan bomber Real Madrid itu. Detailnya adalah Benzema bermain tanpa bayaran, tapi menerima keuntungan 100 persen dari hak citranya.
Sementara itu di kontrak yang masih aktif sekarang, Karim Benzema dibayar 90 juta euro per tahun (sekitar Rp 1,8 triliun) untuk 2023-2026.
Benzema dikabarkan merasa terhina dan dipermalukan terkait tawaran kontrak baru itu. Pada prosesnya, pemenang Ballon d'Or 2022 ini menolak bermain untuk klubnya ketika diimbangi Al Fateh 2-2 pada pertandingan Liga Arab Saudi, tadi malam (29/1/2026).
Penyerang berusia 38 tahun itu menyampaikannya kepada Al Ittihad hanya beberapa jam sebelum pertandingan dimulai. Disebutkan pula, Benzema tidak akan bermain di sana lagi dan menghabiskan sisa kontraknya. Demikian diwartakan L'Equipe dan ESPN.
Karim Benzema mengemas 16 gol dalam 21 pertandingan untuk Al Ittihad di seluruh kompetisi 2025/2026. Situasi ini lantas memunculkan spekulasi mengenai kemungkinan kepulangan Benzema ke Eropa.
Saksikan Live DetikPagi:


