Aston Villa Sudah 11 Laga Menang di Kandang!
Aston Villa memetik kemenangan atas Nottingham Forest di Liga Inggris. The Villa sudah lama menuai hasil positif saat menjalani laga home.
Bertanding di Villa Park, Minggu (4/1/2026) dini hari WIB, Aston Villa menang 3-1 atas Notthingham Forest. Gol dari John McGinn (2 gol) dan Ollie watkins menjadi penentu kemenangan.
Dengan hasil ini, Aston Villa pun langsung bangkit usai kekalahan dari Arsenal. Selain itu, Aston Villa sudah 11 pertandingan selalu menang saat laga kandang.
Manajer Aston Villa, Unai Emery, mengungkap bahwa dukungan suporter menjadi hal penting untuk timnya bisa menuai hasil maksimal saat menjalani laga di kandang.
"Sangat penting bisa didukung suporter kami dan perasaan kami sangat positif hari ini," kata Emery di BBC.
"Setiap pertandingan adalah tantangan baru dan bagaimana kami berkompetisi adalah kunci. Kami fokus dalam setiap pertandingan. Sangat penting untuk kembali ke jalur kemenangan," kata dia menambahkan.
Dengan kemenangan ini, Aston Villa sementara ada di posisi kedua klasemen Liga Inggris. Mereka mengumpulkan 42 poin, berjarak enam poin dari Arsenal di posisi teratas.


