Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Apesnya Pablo Zabaleta, Ikut 'Terseret' Kasus Luis Rubiales

Mantan pesepakbola Pablo Zabaleta secara apes, dan keliru, ikut 'terseret' kasus yang menimpa Presiden Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF) Luis Rubiales.

Dalam beberapa hari terakhir, nama Luis Rubiales menyedot perhatian di dunia sepakbola lantaran kontroversinya mencium pesepakbola putri timnas Spanyol, Jenni Hermoso, pada saat prosesi pengalungan medali.

Dengan Spanyol menjadi juara di Piala Dunia Wanita 2023, Rubiales yang kegirangan sampai mencium Jenni Hermoso. Yang kemudian menjadi polemik, Jenni setelah itu mengaku tindakan Rubiales itu dilakukan tanpa persetujuan dari dirinya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bola panas terus bergulir, sampai membuat FIFA turun tangan. Induk sepakbola dunia itu sudah menangguhkan posisi Rubiales sebagai presiden RFEF untuk sementara waktu, dengan potensi hukuman tambahan juga bisa saja dijatuhkan.

Situasi ini tak ayal ramai diberitakan media-media olahraga seantero dunia. Termasuk di antaranya BBC, media terkemuka dari Inggris. Nah, terkait BBC itu pula Pablo Zabalate ikut terseret kasus Rubiales.

Seperti dilansir Daily Mail dan Mirror, dalam sebuah video BBC pada awalnya mempergunakan potongan adegan Rubiales yang mencium Jenni Hermoso. Tapi setelah itu video berganti, memperlihatkan sosok Pablo Zabaleta berjalan di samping seorang rekannya!

Sekilas, Rubiales dan Zabaleta memang mirip perawakannya, secara khusus di bagian kepala mereka yang sama-sama plontos. Tapi keduanya jelas adalah sosok yang berbeda.

Kesalahan BBC tersebut juga ramai dibahas oleh netizen di media sosial. Pada prosesnya BBC pun mengakui sudah berbuat salah. "Sebuah kesalahan dalam proses produksi membuat kami memperlihatkan gambar yang keliru dalam siaran sebelumnya. Hal itu kini sudah dikoreksi,"

Read more on sport.detik.com