Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Alvaro Morata Tampak Baik-baik Saja Setelah Kena 'Tekel' Konyol

Alvaro Morata kena 'tekel' petugas keamanan saat Spanyol menang atas Prancis dan pastikan ke final Euro 2024. Dalam sesi latihan terbaru, Morata tampak baik-baik saja.

Spanyol memastikan tiket ke final Euro 2024 setelah menang 2-1 atas Prancis pada Rabu (10/7) dini hari WIB. Saat para pemain merayakan kemenangan itu setelah peluit panjang, Alvaro Morata kena apes.

Dirinya yang ada di pinggir lapangan terkena 'tekel' dari petugas keamanan. Situasinya, ada penyusup ke lapangan dan para petugas keamanan langsung coba meringkusnya.

Salah satu petugas keamanan terpeleset dan meluncur ke Morata. Kedua kakinya menghantam kaki kanan sang striker.

[Gambas:Twitter]




Alvaro Morata langsung kesakitan dan terpincang-pincang. Muncul spekulasi, bisa jadi Morata bakal absen di final Euro 2024 nanti.

Namun dalam cuplikan latihan terbaru Timnas Spanyol yang di-posting @sefutbol, Morata sudah berlatih seperti sedia kala. Dirinya tidak lagi alami kesakitan.

Morata mengikuti sesi latihan dengan penuh. Diyakini, pemain Atletico Madrid itu bisa bermain di babak puncak.

Alvaro Morata mengemban tugas sebagai kapten Timnas Spanyol di Euro 2024. Pemain berusia 31 tahun itu selalu bermain sebagai starter, kecuali di laga kontra Albania pada fase grup.

Morata sudah mencetak satu gol dan satu assist. Tugasnya di lini serang sepertinya tidak sebatas jadi ujung tombak, namun juga pembuka ruang dan pemantul bola untuk para penyerang sayap.

Read more on sport.detik.com