Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

'Akan Jadi Kejutan Besar jika Vinicius Jr Tak Menang Ballon d'Or'

Pelatih Timnas Brasil Dorival Junior mendukung Vinicius Junior memenangi Ballon d'Or 2024. Vinicius memang bersinar terang untuk Real Madrid di musim ini.

Winger Brasil itu menjadi salah satu kunci sukses Madrid dalam memenangi LaLiga dan maju ke final Liga Champions. Vini Jr sukses mengemas 23 gol plus 11 assist dalam 38 penampilan di seluruh kompetisi.

Dengan torehan itu Vinicius Junior hanya kalah tipis dari rekan setimnya, Jude Bellingham, yang menjadi pemain tersubur Los Blancos dengan 23 gol dan 12 assist. Bellingham sendiri juga digadang-gadang akan menjadi pesaing gelar Ballon d'Or tahun ini.

Selain hasil final Liga Champions, turnamen Copa America dan Euro 2024 akan berpengaruh besar dalam penentuan pemenang Bola Emas. Tidak bisa dipungkiri, Vini Jr berpeluang besar memenangi penghargaan individu prestisius itu apabila mampu membawa Brasil ke tangga juara.

Pemenang Ballon d'Or 2024 baru akan diumumkan pada akhir Oktober mendatang. Dorival Junior meyakini, Vini Jr paling pantas mendapatkannya.

"Musim yang dia jalani selama periode ini adalah jalan yang akan memperpendak jalur itu. Di antara para pemain yang terlibat dalam dua kompetisi (Euro dan Copa America), tidak ada yang punya tahun lebih seimbang daripada Vini Jr," sahut pelatih berusia 62 tahun ini dikutip AS.

"Atas segala yang sudah dia capai di sepanjang musim ini, maka akan jadi sebuah kejutan besar jika hal itu [memenangi Ballon d'or] tidak terjadi," Dorival Junior menambahkan.

Read more on sport.detik.com