Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

5 Data-Fakta Indonesia Vs Iran

Timnas Indonesia melawan Timnas Iran dalam uji coba menatap Piala Asia 2023. Berikut sajian data-fakta menjelang laga itu.

Indonesia vs Iran berlangsung di Doha, Qatar, Selasa (9/1/2023). Laga itu kickoff Selasa malam waktu setempat.

Duel dengan Iran merupakan uji coba terakhir Indonesia sebelum berlaga di Piala Asia 2023. Skuad Garuda ada di Grup D Piala Asia 2023 bersama Irak, Vietnam, dan Jepang. Berikut sajiannya.

Indonesia sedang dalam laju puasa kemenangan dalam empat pertandingan terakhir. Tim asuhan Shin Tae-yong mencatatkan tiga kekalahan dan satu hasil imbang.

Indonesia kalah dari Libya (2 kali) dan Irak, selain itu imbang dengan Filipina.

Iran sedang dalam laju tak terkalahkan dalam 12 pertandingan terakhir. Team Melli mencatatkan 10 kemenangan dan dua hasil imbang.

Iran mampu produktif mencatatkan 35 gol saat melaju tak terkalahkan. Mereka tercatat cuma kebobolan sebanyak delapan kali.

Timnas Indonesia mencatatkan performa lini belakang yang kurang sip. Dalam empat pertandingan, tim Merah-Putih kemasukan sebanyak 12 gol.

Blunder-blunder pemain belakang menjadi pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh Shin Tae-yong menatap Piala Asia 2023.

Iran sudah menghadapi Indonesia sebanyak lima kali. Hasilnya, mereka mampu mencatatkan empat kemenangan dan sekali hasil imbang.

Dalam tiga pertandingan terakhir melawan Indonesia, Iran selalu memetik kemenangan.

Timnas Indonesia mampu mencetak gol dalam perjumpaan terakhir dengan Iran. Di Stadion Gelora Bung Karno pada 15 November 2011, Indonesia kalah 1-4.

Dalam laga itu, gol Indonesia dikemas oleh Bambang Pamungkas. Bepe mencetak gol itu pada menit ke-43 dengan sundulan, meneruskan umpan Samsul Arif dari sisi sayap kanan.

Read more on sport.detik.com