Hasil All England 2024: Bagas/Fikri Lolos ke 16 Besar
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri memulai All England 2024 dengan kemenangan straight game melawan Alexander Dunn/Adam Hall (Skotlandia) di babak 32 besar. Bagas/Fikri menang 21-18, 21-16 dalam waktu 33 menit dan berhak lolos ke babak 16 besar.


