FA disebut tidak bakal memberikan hukuman buat Erling Haaland atas aksinya melempar bola ke kepala lawan ketika Manchester City berimbang melawan Arsenal.
Haaland tertangkap kamera melemparkan bola ke arah bagian belakang kepala bek Arsenal Gabriel Magalhaes, di akhir laga panas di Etihad Stadium.
Di laga itu Arsenal tampil minus satu pemain di babak kedua setelah Leandro Trossard dapat kartu merah. Tapi Meriam London sempat pegang keunggulan 2-1 sampai menjelang akhir laga.
John Stones menjadi juru selamat lewat golnya di injury time, membuat Man City akhirnya berhasil menyamakan skor usai menembus rapatnya pertahanan kubu lawan.
Related News