Jose Mourinho menjadi sorotan setelah AS Roma memulai musim dengan buruk. Mourinho menegaskan bukan ia biangnya. AS Roma baru sekali menang dari enam pekan pertama Serie A musim ini.
Giallorossi dua kali imbang dan tiga kali kalah, dengan yang teranyar dihajar Genoa 1-4 pada tengah pekan kemarin. Hasil-hasil itu membuat Roma terjerembap di posisi 16 klasemen Liga Italia dengan baru mengumpulkan lima poin.
Situasi ini pun mengangkat kembali isu 'kutukan' musim ketiga Mourinho. ADVERTISEMENT SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT Manajer asal Portugal itu sebelumnya tak pernah bertahan lebih dari tiga musim di sebuah klub, baik saat dua kali menangani Chelsea, di Real Madrid, Manchester United, lalu Tottenham Hotspur.
Ia juga kerap bermasalah di musim ketiga, ditandai dengan pemecatan, terkecuali di Porto dan Inter Milan. Mengenai Roma sendiri, Mourinho sebenarnya dalam posisi aman karena didukung penuh oleh pemilik klub Dan Friedkin.