Persebaya Surabaya akan dijamu oleh PSIS Semarang di Liga 1 2024/2025. Bajul Ijo mempunyai misi bangkit.
Dalam tiga pertandingan terakhir di Liga 1, Persebaya puasa kemenangan. Tim asuhan Paul Munster mencatatkan dua hasil imbang dan sekali menelan kekalahan.
Persebaya imbang dengan Dewa United dan PSM Makassar. Kekalahan ditelan oleh Malik Risaldi cs saat dijamu oleh Persib Bandung.
Akibat rentetan hasil negatif itu, Persebaya kini menempati posisi keempat di klasemen Liga 1. Mereka mengumpulkan 18 poin, berjarak dua angka dari Bali United sebagai pemuncak klasemen.
Related News