Frank Lampard nggak kaget lihat Chelsea yang masih kesusahan di Liga Inggris. Bagi Lampard, The Blues harus berjuang keras dan jangan berharap ada keajaiban dalam semalam!
Setelah kepemilikan berpindah dari tangan Roman Abramovich ke Todd Boehly, Chelsea malah terjun bebas. Meski pemain demi pemain sudah dibeli (mayoritas pemain muda dengan harga tinggi), Si Biru finis di luar 10 besar musim lalu dan musim ini juga masih kesulitan kembali ke papan atas.
Chelsea sejatinya merupakan salah satu klub tersukses di Inggris pada era sepakbola modern. Apa daya, perubahan akhirnya terjadi yang bagai roda, setelah nikmati papan atas kini mereka sedang berjuang keluar dari papan bawah.
ADVERTISEMENT SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT Hal tersebut turut disampaikan oleh legenda klub sekaligus eks manajernya, Frank Lampard.