Korea Selatan membawa pulang tiga medali emas dari BWF World Championships 2023. Korea juara di nomor ganda campuran, tunggal putri, dan ganda putra. Seo Seung Jae/Chae Yu Jung mengawali kesuksesan Korea dengan menjadi juara di nomor ganda campuran.
Seo/Chae mengalahkan juara bertahan sekaligus pasangan nomor satu dunia, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong. Dalam pertandingan final di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Minggu (27/8) sore WIB, Seo/Chae menang lewat rubber game dengan skor 21-17, 10-21, 21-18.
ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT An Se Young kemudian mempersembahkan medali emas untuk Korea dari nomor tunggal putri.
An mengalahkan juara dunia tiga kali, Carolina Marin, dua gim langsung 21-12, 21-10. Seo Seung Jae kembali naik podium tertinggi dan meraih medali emas keduanya di BWF World Championships 2023 di nomor ganda putra.