Darwin Núñez - players.bio

Federasi Uruguay Pasang Badan Usai Pemain Serang Fans Kolombia

Federasi Sepakbola Uruguay pasang badan atas tindakan pemain La Celeste ribut dengan suporter Kolombia. Mereka mewajarkan hal itu berdasar situasi di tribune.

Kerusuhan terjadi di tribune penonton usai Uruguay kalah 0-1 dari Kolombia di semifinal Copa America 2024 yang berlangsung di Bank of America Stadium, Kamis (11/7/2024). Beberapa pemain La Celeste naik ke tribune untuk beradu pukul dengan suporter Kolombia.

Salah satu yang terlihat ingin memukul suporter Kolombia adalah penyerang Liverpool, Darwin Nunez. Namun, Nunez justru lebih dulu kena bogem dari suporter lawan.

Keributan ini dipicu oleh provokasi dari fans Kolombia kepada pada keluarga pemain Uruguay di tribune. Keluarga pemain Uruguay dan suporter Kolombia memang duduk di tribune yang berdekatan. Keluarga pemain Uruguay di tribune terdapat wanita dan anak-anak. Hal inilah yang bikin pemain Uruguay naik pitam.

Federasi Sepakbola Uruguay (AUF) pasang badan dan mewajarkan tindakan para pemainnya yang melakukan penyerangan kepada suporter Kolombia. Mereka menegaskan tindakan ini takkan terjadi jika tak ada kekerasan verbal yang dilakukan suporter Kolombia.

Selain itu, AUF menyesalkan pihak penyelanggara yang tidak cukup sigap terkait pengamanan dalam pertandingan ini. Jumlah pihak dinilai terlalu sedikit dalam menangani kerusuhan ini.

"Menghadapi situasi seperti ini, dan dalam konteks saat-saat kecemasaan dan keputusasaan dengan perempuan dan anak-anak menjadi korban, beberapa pemain naik ke tribune untuk memberikan perlindungan dan pembelaan. Patut dicatat bahwa peristiwa ini terjadi dengan proporsi pendukung Uruguay yang sangat minoritas, sebagian besar adalah keluarga, dan tidak ada mekanisme keamanan yang memadai untuk situasi ini," punya pernyataan AUF.

"Men

copa america 2024

Darwin Núñez

sport.detik.com

Latest News

Change privacy settings
This page might use cookies if your analytics vendor requires them.