Diananda Choirunisa Sumbang Emas ke-69 Indonesia di SEA Games 2025
Kontingen Indonesia kembali menambah pundi-pundi emas di SEA Games Thailand 2025. Atlet panahan Diananda Choirunisa sukses mempersembahkan emas ke-69 bagi Merah Putih usai tampil sebagai juara di nomor individual recurve putri.


