Trent Alexander-Arnold dalam sorotan tajam awal musim ini, dianggap tak bisa bertahan. Manajer Liverpool Juergen Klopp menyebut yang bermasalah adalah timnya.
Alexander-Arnold menjadi salah satu pemain yang dihujani kritik seiring start angin-anginan Liverpool musim ini. 10 pertandingan dilalui 'Si Merah' dengan hasil empat kemenangan, empat kali imbang, dan dua kali kalah.
Bek 23 tahun itu dinilai menjadi sasaran lawan karena kerap terlambat mengantisipasi bahaya saat terjadi turn-over. Mengingat posisi bermain Alexander-Arnold seringkali amat tinggi dan masuk jauh ke area lawan, ia rawan meninggalkan ruang di belakangnya.
ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Nah, biasanya kekurangan dalam bertahan itu bisa ditutupi Alexander-Arnold dengan torehan-torehan assist-nya.