Skuad Guinea U-23: 13 Pemain Berlaga di Eropa Termasuk Moriba

Skuad Guinea U-23: 13 Pemain Berlaga di Eropa Termasuk Moriba

Putra Rusdi K - Sepakbola
Selasa, 07 Mei 2024 07:00 WIB
Ilaix Moriba of Guinea   during Guinea versus Zimbabwe , African Cup of Nations, at Ahmadou Ahidjo Stadium on January 18, 2022. (Photo by Ulrik Pedersen/NurPhoto via Getty Images)
Foto: NurPhoto via Getty Images/NurPhoto
Paris -

Skuad Guinea U-23 sudah tiba di Prancis untuk menghadapi Indonesia U-23. Guinea dihuni 13 pemain yang berlaga di Eropa termasuk jebolan Barcelona Ilaix Moriba.

Indonesia U-23 vs Guinea U-23 bakal tersaji di laga playoff untuk memperebut satu tiket tersisa ke Olimpade 2024. Duel ini bakal berlangsung markas latihan timnas Prancis, Clairefontaine, Paris, Prancis Kamis (2/4/2024).

Timnas Indonesia sudah terbang ke Paris dari Doha usai menjalani laga di Piala Asia U-23 2024. Tim Garuda harus melakoni laga play-off usai finis di peringkat keempat pada ajang tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Skuad Guinea kini juga sudah berada di Paris untuk melakukan persiapan. Dikutip dari situs Federasi Sepakbola Guinea, 19 pemain kini sudah datang ke Clairefontaine.

Skuad Syli didominasi pemain yang berlaga di Eropa. Tercatat dari 19 pemain yang telah tiba di Paris, 13 bermain di kompetisi Eropa.

ADVERTISEMENT

Para pemain yang bermain di Eropa ini sebagian besar tampil di Liga Prancis. Hal ini membuat mereka tak perlu menempuh perjalanan jauh seperti Tim Merah Putih.

Guinea begitu serius menghadapi duel melawan Indonesia. Tim Gajah turut memanggil jebolan Barcelona yang kini bermain untuk Getafe Ilaix Moriba.

Selain Moriba, Guinea punya tiga pemain lain yang berlaga di Eropa yang juga sudah rutin tampil di timnas senior. Mereka adalah Ibrahim Diakite yang bermain di Stade Lausane di Swiss serta Facinet Conte dan Saido Sow yang berlaga di Prancis bersama Bastia dan Stasbourg.


Skuad Guinea yang bertabur pemain Eropa ini turut dilatih juru taktik yang dulu penah bermain untuk Paris Saint-Germain dan Arsenal yaitu Kaba Diawara. Diawara juga berstatus sebagai pelatih Timnas Senior Guinea.

Skuad Guinea U-23:

Kiper: Mory Keïta (ASM Sangaredi / Guinea), Soumaila Sylla (Reims / Prancis)

Bek: Mohamed Soumah (KAA Gent/Belgia), Madiou Keïta (Auxerre / Prancis), Bangaly Cissé (AS Kaloum / Guinea), Mohamed Chérif Camara (Hafia FC / Guinea), Saido Sow (Stasbourg/Prancis), Ibrahim Diakité (Lausanne / Swiss)

Gelandang: Fode Camara (Sfaxien/Maroko), Ilaix Moriba (Getafe/Spanyol), Mohamed Lamine Soumah (AS Kaloum / Guinea), Alseny Soumah (Horoya AC / Guinea), Issiaga Camara (Nice/Prancis), Aguibou Camara (Atromitos/Yunani)

Penyerang: Algassime Bah (Olympiakos/Yunani),Facinet Conté (Bastia /Prancis), Ousmane Camara (Annecy/Prancis), Momo Fanyé Touré (FC Van / Armenia), Amadou Diallo (Rennes / Prancis)



Simak Video "Jelang Lawan Guinea, Indonesia U-23 Adaptasi Cuaca Dingin-Latihan Ringan"
[Gambas:Video 20detik]
(pur/rin)